Thursday, February 4, 2016

Kentang goreng sambal balado (Sambal goreng kentang)

Menurut saya masakan yang paling mudah dan tentunya tidak menguras isi dompet yaitu memasak kentang goreng sambal balado atau yang sering orang sunda bilang mah sambel goreng kentang. Kentang goreng sambal balado ini bisa juga di padukan dengan pete maupun hati sapi,


Untuk bahan yang di butuhkan memang sangat mudah di cari, selain di pasar tradisional ataupun pasar moderen juga tersedia di warung warung terdekat di rumah anda. Yuk kita lihat apa saja yang di butuhkan untuk membuat kentang goreng sambal balado (sambal goreng kentang)

- Pertama sediakan kentang allsize (besar atau keccil) 1/2 kg
- Pete sesuai selera
- Hati sapi 1/4 kg
- Minyak goreng seccukupnya
- Air seccukupnya

Itu untuk bahan nya ya sis :)
Kemudian bumbu apa saja yang di butuhkan??? yuk kita lihat di bawah ini :

- 1 Buah tomat segar di haluskan
-  2Cm lengkuas di geprek (di tumbuk kasar)
- 1 Batang seray
- 2 Lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk (jika ada)
- 4 Siung bawang merah di haluskan
- 2 Siung bawang putih di haluskan
- 2 Buah Cabai merah dihaluskan
- 3 Buah ccabai merah kering di hluskan
- 5 butir kemiri
- 1/4 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt gula putih
- 1/4 sdt garam
- 1/4 sdt kaldu bubuk (jika diperlukan)

Nah kemudian semua bumbu yang sudah ada tersebut kita cuci setelah itu sediakan pula ulekan dan kemudian haluskan, (lebih gampang dan praktis memakai blender saja ya sis) setelah semua bahan telah selesai di haluskan tahap selanjutnya yaitu, potong kentang yang sudah dikupas "potong nya si bentuk seperti dadu ya sis" kemudian untuk pete nya anda juga bisa memotong nya seperti dadu atau sesuai dengan selera saja. nah anda juga bisa menambahkan hati sapi yang sudah di potong dadu kemudian bahan tersebut kita goreng terlebih dahulu yaa sista :)
setelah menggoreng bahan selesai, sediakan pula wajan yang di beri minyak goreng secukupnya kemudian tumis semua bumbu yang sudah di haluskan tadi ya sista, setelah tercium aroma wangi dari tumisan tersebut kemudian masukan kentang,pete dan hati sapi yang sudah di goreng tadi, beri air sedikit dan Kentang goreng sambal balado (sambal goreng kentang) pun siap untuk di sajikan.

Semoga bermanfaat dan selamat menccoba ya ^_^
Kentang goreng sambal balado (Sambal goreng kentang)
4/ 5
Oleh

Berlangganan via email

Suka dengan postingan di atas? Silakan berlangganan postingan terbaru langsung via email.

1 comments:

Tulis comments
avatar
February 4, 2016 at 1:13 AM

Kalo di padukan sama hati aku bisa :3 ????

Reply